Total Pageviews

Friday, 27 April 2012

Resep Ayam Madu


Bahan yang digunakan:
1 ekor ayam kampung, potong-potong sepuluh bagian
5 butir bawang merah
5 siung bawang putih
2 buah bunga pala, dihaluskan
½ sendok teh ketumbar, disangrai, dihaluskan
½ sendok teh gula merah
2 sendok makan madu sumbawa
2 sendok makan kecap manis
Garam dan lada secukupnya
Jeruk limau secukupnya

Cara membuatnya:
  • Gula merah dilarutkan bersama air.
  • Bawang merah, bawang putih, ketumbar, gula merah, madu, kecap manis, cengkeh, bunga pala dan lada dicampur menjadi satu.
  • Seluruh bagian ayam diberi bumbu.
  • Diamkan setengah jam, lalu ayam dikukus sampai matang.
  • Selanjutnya ayam digoreng /dipanggang lalu diberi perasan jeruk limau.

image from: dayangjack.blogspot.com

No comments:

Post a Comment